MENYANYI SOLO PUTRA DAN PUTRI

a. Setiap peserta lomba wajib menunjukkan kartu PGRI
b. Setiap peserta membawakan lagu wajib KIHAJAR DEWANTARA ciptaan Nana Valanza
c. Setiap peserta membawakan lagu pilihan:
1) Bunga-bunga bangsa, ciptaan Nana Valanza
2) Rambate Rata Hayo, ciptaan Nana Valanza
3) Menolak Menyerah Karena Corona, ciptaan Nana Valanza
4) Air Mata Ibu Pertiwi, ciptaan Nana Valanza
d. Lomba dilaksanakan dua kali putaran. Seleksi yang pertama, babak penyisihan mengirimkan video. Seleksi yang kedua diambil 5 – 10 putra dan putri nominasi dan dilombakan secara luring. Jumlah nominasi menyesuikan jumlah pendaftar saat babak penyisihan.
e. Peserta menyanyikan lagu wajib dan pilihan dalam satu video (bukan terpisah)
f. Video yang dikirim memperlihatkan seluruh badan peserta (bukan close up)
g. Video yang dikirim tanpa melalui proses editing, utuh dari awal sampai akhir, bukan gabungan dari potongan-potongan.
h. Pengambilan video dalam format landscape (horizontal)
i. Format video dalam bentuk MP4
j. Video dapat diambil menggunakan ponsel pintar atau kamera digital
k. Peserta mengisi identitas sekaligus mengunggah karya pada form pendaftaran https://bit.ly/nyanyisolo_pgriyk2021
l. Pendaftaran dan unggah karya paling lambat Senin, 1 Nopember 2021 pukul 13.00
m. Penilaian akan dilaksanakan pada Selasa, 2 Nopember 2021
n. Penilaian terhadap 5 besar akan dilaksanakan pada 5 Nopember 2021 dengan tatap muka di SMA Muhammadiyah 3 Yogyakarta, Jln. Kapten Piere Tendean 58 Yogyakarta.
o. Penilaian: Materi suara dan interpretasi, tehnik menyanyi dan penampilan
p. Peserta memakai pakaian seragam PGRI
q. Penilaian juri tidak dapat diganggu gugat.
r. Juara I Putra dan Putri berhak mewakili PGRI Kota Yogyakarta maju ditingkat PORSENI PGRI Propinsi D.I. Yogyakarta pada 20-21 Nopember 2021 di Kulonprogo
Contak Person :
Ibu Triana: 0812-2912-6940
Ibu Esti : 0818-0275-0251