LOMBA BEST PRACTICE 2023
a. Tema “Transformasi Guru Wujudkan Indonesia Maju”
b. Peserta adalah Pendidik atau Tenaga Pendidik dan mempunyai KTA PGRI
c. Karya berkaitan dengan tema yang ditentukan, tidak boleh mengandung unsur SARA, pornografi, dan menjelekkan/menghina orang lain.
d. Karya yang diikutsertakan harus asli (bukan saduran, terjemahan, dan belum pernah diikutsertakan dalam lomba sejenis) dan belum pernah di muat mass media apapun.
e. Naskah diketik dengan Font yang digunakan times new roman, ukuran 12, spasi 1,5 margin standar (4-3-3-3).
f. Naskah dikirim ke panitia dalam bentuk soft copy: bit.ly/BestPractice_PGRI_Kota2023
g. Setiap peserta hanya berhak mengirimkan satu judul atau karya.
h. Setiap naskah akan dilakukan pengecekan similarity (plagiarism) nya oleh panitia, dan hasilnya sebagai pengurang nilai.
i. Sistematika Best Practice:
1) Bagian Kelengkapan Administrasi: Bagian ini terdiri atas halaman judul,
halaman pernyataan keaslian naskah lomba (tidak perlu bermaterai), halaman lembar pengesahan dari kepala sekolah, copy KTA PGRI, kata pengantar, abstrak atau ringkasan, daftar isi, daftar tabel, daftar gambar, dan daftar lampiran.
2) Bagian Substansi Naskah:
a) Pendahuluan, berisi paparan Situasi, latar belakang, masalah, tujuan, dan manfaat Best Practice yang dilaporkan.
b) Metode Pemecahan Masalah, berisi paparan Tantangan, konsep, teori atau pengalaman yang dijadikan rujukan dalam menyelesaikan masalah, dan metode atau cara yang digunakan untuk menyelesaikan masalah beserta
langkah-langkah rinci dari metode atau cara tersebut.
c) Pelaksanaan dan Hasil yang dicapai, berisi tentang paparan Aksi tentang pelaksanaan Best Practice terkait tempat, waktu, dan perangkat atau instrumen yang digunakan ketika Best Practice dilakukan serta hasil yang diperoleh dari pelaksanaan pemecahan masalah yang telah dilakukan disertai dengan data dan informasi yang mendukung.
d) Penutup, berisi tentang paparan hasil Refleksi, simpulan, dan rekomendasi.
j. Narahubung:
1) Muh Safi’i, S.Ag., M.Pd. SLB N 2 Yogyakarta, Jl. Panembahan Senopati 46 Yk 0813-2888-1963
2) Andhy Surya Hapsara, S.Sos., M.Pd. SMA Negeri 7 Yogyakarta Jl. MT. Haryono No.47, Yk 0898-4400-401
k. Waktu Pelaksanaan:
1) Pendaftaran dan unggah karya paling akhir tanggal Senin, 20 Nopember 2023
2) Waktu penilaian Selasa, 21 Nopember 2023
3) Pengumuman akan dilaksanakan pada Sabtu, 25 Nopember 2023